THE Reds Liverpool memetik kemenangan 4-0 di Anfield atas tim tamu Bayer Leverkusen pada pertandingan lanjutan Liga Champions pada Rabu (6/11). Atas hasil itu, Liverpool ada di puncak klasemen Liga Champions dengan 12 poin. Sedangkan Leverkusen ada di posisi 11 dengan tujuh poin.
"Kami mengambil lebih banyak risiko. Mereka banyak membebani lini tengah dan kami menyesuaikan setengah lapangan dan mengambil risiko untuk bermain satu lawan satu. Kami memiliki peluang yang lebih baik di babak pertama dan mereka tidak memberikan ancaman gol," kata pelatih Liverpool, Arne Slot, dilansir dari BBC, Rabu (6/11).
Slot pun memuji penampilan Luis Diaz dan Curtis Jones dalam pertandingan tersebut. Menurutnya, Diaz sosok yang tepat sebagai seorang pencetak gol.
"Curtis Jones melakukan umpan yang luar biasa dan kemudian anda memiliki seseorang dengan kecepatan seperti Lucho (Luis Diaz) untuk menyelesaikannya. Umpan tersebut sama bagusnya dengan gol yang tercipta, menurut saya," sebutnya.
Pada pertandingan itu, kedua tim langsung melancarkan serangan sejak awal laga. Jeremie Friempong pada menit 45 sempat mencetak gol bagi Leverkusen. Akan tetapi gol itu dianulir oleh wasit.
Skor kacamata menutup babak pertama. Laga berlanjut ke babak kedua, dan pada menit ke-61, Luis Diaz mencetak gol setelah menerima umpan dari Curtis Jones. Skor 1-0 untuk Liverpool.
Pada menit 63, giliran Cody Gakpo mencetak gol untuk menggandakan keunggulan Liverpool menjadi 2-0 atas Leverkusen. Luis Diaz mencetak gol keduanya (83') setelah menerima umpan dari Mohamed Salah. Skor 3-0 bagi Liverpool.
Pada tambahan waktu babak kedua, Diaz akhirnya mencetak hattrick dan membawa Liverpool menang 4-0 atas Leverkusen. (Ndf/P-3)