Daftar 12 Nama Calon Anggota Kompolnas 2024-2028 yang Lolos Tahap Akhir

2 days ago 2
ARTICLE AD BOX

Jakarta -

Panitia seleksi anggota Komisi Kepolisian Nasional (Pansel Kompolnas) telah menentukan ada sebanyak 12 peserta yang dinyatakan lolos tahap akhir. Di antaranya enam dari pakar kepolisian dan enam dari tokoh masyarakat.

Ketua Pansel Hermawan Sulistyo mengatakan bahwa ke-12 nama itu nantinya akan diserahkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Nantinya akan ada enam nama yang terpilih menjadi Komisioner Kompolnas 2024-2028.

"Selanjutnya, Panitia Seleksi telah menyampaikan daftar 12 orang peserta yang lolos seleksi tahap akhir kepada Presiden melalui Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan untuk dipilih dan ditetapkan sebanyak 6 orang sebagai Anggota Komisi Kepolisian Nasional Periode 2024-2028," ujar Hermawan dalam keterangannya, Selasa (17/9/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hermawan menyebut setiap perkembangan informasi seleksi ini akan disampaikan melalui website www.kompolnas.go.id dan media sosial resmi Kompolnas di @kompolnas_ri. Kelalaian tidak mengikuti perkembangan informasi menjadi tanggung jawab peserta seleksi, katanya.

"Keputusan Panitia Seleksi Calon Anggota Komisi Kepolisian Nasional Periode 2024-2028 bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat," ujarnya.

Berikut daftar 12 nama calon anggota Kompolnas 2024-2028:

Unsur Pakar Kepolisian :
1. Irjen Pol. (Purn) Drs. Arief Wicaksono Sudiutomo;
2. Irjen Pol. (Purn) Ida Oetari Poernamasasi S.AP.,M.A;
3. Michael Marcus Iskandar Pohan S.H., M.H.;
4. Raden Indah Pangestu Amaritasari S.IP., M.A.;
5. Dr. Supardi Hamid, M.Si; dan
6. Dr. Y.A. Triana Ohoiwutun, S.H., M.H.

Unsur Tokoh Masyarakat
1. Prof. Dr. Deni S.B. Yuherawan, S.H., M.Si.;
2. Fitriana Sidikah Rachman, S.Sos., M.Si;
3. Gufron S.H.I.;
4. Mochammad Choirul Anam, S.H.;
5. Mustholih S.H.I., M.H., CLA; dan
6. Dr. Yusuf, S.Ag., S.H., M.H.

(azh/dhn)

Read Entire Article